Kerajinan Tangan Dari Toples Bekas

Kerajinan Tangan Dengan Toples Bekas - Ragam Kerajinan Tangan. Apakah anda memiliki banyak sisa toples selai atau sejenisnya di rumah tunggu jangan langsung di buang, ternyata dari toples bekas bisa anda kreasikan menjadi suatu hasil karya seni yang menarik. Memang apa saja sih yang bisa kamu hasilkan dengan menggunakan toples bekas ini, Nah beberapa hasil yang bisa di kreasikan dari toples bekas adalah sebagai media tempat lilin, Tempat pensil, Pot bunga. Untuk lebih jelasnya Yuk simak lengkap ulasanya di bawah ini.

Membuat Tempat Lilin Dari Toples Bekas


Di musim penghujan seperti sekarang ini, pasti sering mengakibatkan pemadaman listrik secara tiba-tiba. Untuk itu, kamu bisa membuat wadah lilin yang unik dengan menggunakan toples selai bekas. Selain berguna sebagai tempat lilin, wadah ini juga bisa membawa kehangatan ala musim gugur luar negeri ke hari-harimu di negeri tropis ini hehehe...

Wadah Lilin


Membuatnya pun cukup mudah. Kamu bisa memanfaatkan koran bekas, dedaunan kering, hingga kain renda sebagai hiasan. Alat yang kamu perlukan pun hanya lem dan gunting. Sesederhana membuat kerajinan tangan level anak TK, bukan?

Yang pertama perlu kamu lakukan adalah menutupi badan toples selai dengan daun, koran, kain renda. Gunakan lem sebagai perekatnya. Kemudian, hias dengan tali rami yang dibentuk menjadi pita.

Langkah terakhir adalah meletakkan lilin ke dalam toples selai. Cahaya lilin yang temaram akan menerangi dedaunan atau kertas koran, dan membuat wadah lilin ini terlihat unik. Kamarmu pun akan terasa lebih nyaman dengan adanya hiasan ini.

Kerajinan Tangan Dari Toples Bekas

Membuat Vas Bunga Dari Toples Bekas

Kamu pun bisa memanfaatkan gelas selai ini sebagai vas bunga. Alat yang dibutuhkan hanya cat berwarna pastel. Untuk membuat vas ini, poleslah semua bagian toples dengan cat warna pastel. Ini akan membuat gelasmu terlihat seperti hiasan rumah dari tahun ’20 atau ’40-an.

Vas Bunga


Setelah cat mengering, isi toples dengan air dan bunga-bunga segar. Pilih bunga yang feminin dan manis, seperti daisy, edelweiss, atau mawar warna pastel. Kamu juga bisa menambahkan tali rami di bagian leher toples untuk memperkuat tampilan hiasan. Langkah terakhir, jajarkan vas-vas cantik ini di jendela atau teras depan kamarmu, di tas taplak rajutan berwarna putih dan buku-buku novel klasik.

Membuat Tempat Pensil Dari Toples Bekas

Manfaatkan juga botol selai bekas sebagai wadah alat tulis di meja belajarmu. Kamu hanya memerlukan gunting, lem, dan kain flanel felt bermotif sebagai bahan. Langkah pertama, gunting kain flanel sesuai ukuran gelas selai. Kemudian oleskan lem dan bungkus seluruh permukaan gelas selai dengan kain.

Tempat Pensil


Agar wadah alat tulis ini makin cantik, kamu bisa menggunakan warna kain yang sama dengan pola berbeda. Contohnya saja untuk badan gelas kamu menggunakan kain warna pink dengan motif bunga, maka kamu bisa menggunakan kain berwarna merah jambu polos untuk membungkus leher gelas. Susun hasil karyamu di atas rak meja belajar, dan lihat sendiri betapa cerianya kamarmu sekarang!

Kerajinan Tangan Dari Toples Bekas

Membuat Celengan Unik Dari Toples Bekas

Kamu bisa memanfaatkan toples selai bekas ini sebagai toples lucu. Yang kamu butuhkan hanya lem cair anti-air, cat, kuas, dan patung hewan berukuran mini. Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah oleskan lem cair di kaki patung hewan kemudian rekatkan di atas permukaan tutup selai. Selanjutnya, kamu bisa memulasnya dengan warna favoritmu dengan cat. Supaya makin terlihat cute, pulas tutup selai dengan warna yang sama dengan patung hewan yang terpasang di atasnya. Setelah selesai, segera jemur dan keringkan.

Celengan Unik


Sesaat setelah mengering, kamu sudah bisa menggunakannya sebagai toples sesuai kebutuhanmu. Kamu bisa menaruh recehan, permen, crayon, maupun benda-benda kecil lainnya yang selama ini gampang tercecer. Selain bermanfaat untuk menyimpan barang-barangmu yang berukuran mini dan sering tergeletak di sembarang tempat, toples ini juga sukses berperan sebagai dekorasi kamarmu.


Membuat Foto Frame Dari Toples Bekas

Kalau bosan dengan frame dua dimensi yang bentuknya itu-itu saja, inilah saatnya kamu menggunakan botol selai sebagai bingkai foto. Caranya? Pertama-tama cuci bersih botol selai dulu supaya permukaannya terlihat lebih bening. Kemudian, kamu bisa memasukkan foto-foto ceriamu bersama keluarga, sahabat, ataupun pacar ke dalam wadah selai ini. Susun dan letakkan dengan posisi terbalik. Sudah!

Photp Frame


Kamu bisa menempatkannya di tempat yang gampang terlihat, seperti meja belajar atau rak. Selain unik, toples ini bisa membuat kamarmu makin terlihat berwarna dengan ragam foto yang terpajang.

Membuat Kenangan Menarik Dari Toples Bekas

Jika kamu hobi traveling atau berpetualang, kamu harus punya travel time capsule. Membuatnya cukup mudah: cukup masukkan benda-benda bersejarah yang akan mengingatkanmu tentang tempat-tempat yang telah kamu kunjungi. Semisal saja kamu habis pergi berlibur dari pantai, adalah ide yang cukup asyik untuk memasukkan batu pantai atau pasir pantai ke dalam toples selai ini.

Travel Time


Kamu juga bisa menyimpan ragam benda sejarah yang mengingatkanmu akan memori yang sudah kamu lewati. Tiket-tiket bioskop sisa kencanmu dengan pacarmu, dari mulai tiket nonton, tiket parkir, hingga photobox. Untuk sentuhan terakhir, kamu tinggal menambahkan kertas kecil bertuliskan waktu dan momen sebagai label dan mengikatkannya dengan pita di leher gelas. Nggak cuma lucu dan unik, toples inilah mesin waktu dalam hidupmu

Membuat Akuarium Kering Dari Toples Bekas

Kamu juga bisa membuat mini aquarium dengan menggunakan gelas selai bekas ini. Hanya perlu menyiapkan pasir pantai beserta dengan kerang dan aneka batu karang. Kamu bisa menyusunnya mulai dari pasir sebagai lapisan dasar kemudian letakkan batu karang dan kerang di atasnya. Sebagai sentuhan terakhir, kamu bisa mengisinya dengan air supaya terlihat seperti akuarium kecil. Letakkan di atas rak buku dan lihat betapa segar kamarmu dengan dekorasi kreatif ini.

Akuarium Kering

Membuat Lampu Tidur Dari Toples Bekas

Bosan dengan lampu tidur yang biasa aja? Mungkin kamu bisa mengganti penerangan tidurmu dengan lampu buatan ini. Membuatnya pun sangat mudah, kamu hanya membutuhkan light stick atau glow stick dan bubuk glitter. Glow stick atau light stick pun bisa dibeli di toko online dengan harga yang sangat terjangkau, walaupun memang daya tahannya hanya sekitar 3 sampai 8jam. Jangan lupa juga selalu gunakan pelindung tangan setiap membuat kreasi glowing jar ini ya, karena isian dari glow stick adalah cairan kimia.

Lampu Tidur


Langkah pertama, gunting ujung glow stick dan tumpahkan seluruh cairannya ke dalam toples selai. Jika kamu ingin membuat glowing jar dengan hasil berpola, kamu bisa menempatkan kain tulle ke dalam toples di langkah pertama sebelum menyiramnya dengan cairan glowing stick. Selanjutnya taburkan 1 sendok makan bubuk glitter ke dalamnya. Setelah itu, tutup toples dan kocok hingga cairan dan glitter tercampur ke segala permukaan toples. Voila! Sekarang kamu punya lampu tidur temporary yang anti mainstream untuk menemani istirahat malammu!


Setelah melihat berbagai kreasi toples bekas di atas, Kreasi toples yang manakahh yang km ingin buat atau kamu mendapatkan ide baru dengan menghasilkan kreasi yang berbeda..Selamat Mencoba ya..

Demikianlahh artikel dari blog Ragam Kerajinan Tangan yang pada kesempatan kali ini membahas tentang Kerajinan Tangan DariToples Bekas, semoga dengan membaca artikel Kerajinan Tangan Dari Toples Bekas ini dapat menambah ide dan kreasi anda.


Referensi: Kaskus(dot)co(dot)id

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Kerajinan Tangan Dari Toples Bekas